Speaker Aktif 2.1 satelit TDA2030 sub woofer TDA2050

Home Theatre pada masa kini sepertinya sedang trend menggunakan sistem dua buah speaker (stereo) dengan kualitas suara Full range dan didukung dengan satu speaker sub woofer untuk menghentak nada bass nya.

Sesungguhnya sub woofer tidak mampu menghentakkan bass, dia hanya mampu mengeluarkan nada bass dengan nada yang very smooth, sangat lembut, tapi kelebihannya ia bisa membawa nada yang sangat rendah.

Jadi inti kerja sub woofer hanyalan menebalkan nada bass yang datang minim dari kedua satelitnya. Tanpa dukungan suara dari satelit, sub woofer hanya akan menghasilkan bunyi seperti ghuuuuuum  ....... ghuuuum ........... itu saja.

Begitu pula suara yang keluar dari speaker satelitnya, hanya dalam bentuk nada tinggi dan nada menengah saja, sangat minim nada rendah.

Bila dioperasikan sendiri sendiri pasti akan mengeluarkan kualitas musik yang sumbang serta tidak bisa membuat nyaman di telinga, namun bila keduanya dioperasikan secara bersamaan, ia akan menghasilkan kualitas suara yang aduhai dan mengagumkan di telinga kita


Ockey mari kita langsung saja mulai merakit langkah demi langkah :



1. Buat input bercabang empat.

Maksudnya input yang asalnya hanya dua (L dan R), masing masing dicabangduakan, sehingga input kini menjadi empat

GAMBAR 0


Dari ke empat input itu :

- dua (L-R) input yang pertama akan disalurkan menuju satelit stereo, dan hingga berakhir di speaker satelit masih dalam keadaan stereo (L-R).

- yang dua lainnya akan disalurkan menuju sub woofer, namun keluar dari buffer akan digabung menjadi satu (mono) hingga nantinya hanya ada satu speaker sub woofer.

Ket : untuk ukuran resistor, pada contonh menggunakan 4K7, itu tidak mutlak, anda bisa mengganti dengan ukuran lainnya yang dianggap sesuai.



2. Buat 4 Rangkaia buffer, dengan masing masing satu buah transistor

GAMBAR 1





Bila diamati, mulai dari gambar diatas sudah kelihatan ada beberapa perbedaan antara buffer yang untuk satelit dengan yang untuk sub woofer.

Untuk satelit menggunakan transistor C458, ini guruKATRO pilih dengan mengacu transistor yang digunakan oleh Amplifier TOA Horn, yang pastinya mengutamakan nada menengah plus nada tinggi.

Untuk sub woofer menggunakan transistor C945, ini guruKATRO pilih dengan mengacu kebanyakan mixer yang bisa mengeluarkan bass besar. Walau wajah C945 yang terpasang pada mixer mixer tersebut selalu tidak sama dengan C945 yang beredar di toko spare part ataupun pada perangkat lama.

Resistor berbeda untuk satelit umpan basis menggunakan 220K dan untuk emitor menggunakan 4K7 (untuk lebih menonjolkan nada menengah keatas). Sedangkan yang untuk sub woofer umpan basis menggunakan 560K dan untuk emitor menggunakan 5K6 (untuk lebih bisa mengangkat nada rendah).


3. Buat filter audio

Akan ada tiga rangkaian filter audio disini,

- dua filter dibuat sama akan digunakan untuk satelit (strereo)
- satu filter dengan komposisi berbeda dari yang dua tadi akan digunakan untuk sub woofer

mengapa yang untuk sub woofer hanya satu? karena output dari penguat transistor sub woofer pada gambar diatas nantinya disatukan menggunakan dua buah resistor ukuran 5K6

GAMBAR 2



Dari output 2 transistor untuk satelit (2 x C458) masing masing dibuat filter audio dengan seri resistor 47K dengan 4k7, diparalel dengan capasitor 332. Jumper dari sambungan seri resistor 47K dengan 4K7 menuju GND (-) menggunakan seri antara capasitor 224 dengan resistor 4K7

Dari output 2 transistor untuk sub woofer (2 x C945) digabung menjadi satu (menjadi mono) menggunakan dua buah resistor ukuran 5K6. Karen sudah menjadi satu maka filter untuk sub woofer juga cukup membuat satu saja. Terdiri atas seri resistor 47K dengan 47K. Jumper dari sambungan seri kedua resistor itu menuju GND menggunakan satu buah capasitor ukuran 224.


Bila anda merasa penasaran, bisa sala anda langsung sambungkan tiga output tertera paling bawah pada gambar

SATELIT L sambung menuju input TDA2030, dengan potensio volume tentunya
SATELIT R sambung menuju input TDA2030 satunya lagi,dengan potensio volume tentunya

kalau perlu menggunakan potensio strereo

SUBWOOFER sambung menuju input TDA 2050, dengan potensio volume tentunya

- Pasangkan dua speaker 6 inch full range ke masing masing output TDA2030 sebagai satelit
kalau perlu pasang juga speaker tweeter. agar lebih cis cis

- Pasangkan satu buah speaker sub woofer 6 atau 8 inch ke output TDA2050

- Pasang saluran salurang tegangan pada semua perangkat, nyalakan, atur poensio
-Pasti sudah bisa mengeluarkan suara yang cukup memuaskan.


Namun apabila output suara itu terasa masih kurang menggelegar, mari kita lanjut merangkai driver dengan membuat satu tingkatan lagi transistor penguat. Baik untuk yang dua satelit maupun untuk satu yang menuju sub woofer. jadi kali ini hanya membutuhkan 3 buah transistor saja. 2 x C458 untuk dua satelit (L dan R), satu saja transistor C945 untuk satu sub woofer.

GAMBAR 3


Dua buah Power Amplifier TDA2030 dan satu buah Amplifier TDA2050 skema rangkaiannya sudah ada pada posting yang lalu, silakan dikawinkan dengan ini

Untuk hasil sub woofer yang maksimal, boleh memasang dua buah speaker sub woofer ukuran 6 inch, kabel dipasang paralel, fisik speaker dipasang saling berhadapan.

lieur teing ieu hulu ......
bila diperlukan KETERANGAN lebih lanjut akan di update atau dalam kolom komentar

Komentar